23 Mei 2009

Cara Menghilangkan Autoplay

Cara menghilangkan fungsi autoplay pada windows

Ketika kita memasukkan flash disk atau CD ke komputer kita, maka akan muncul windows baru yang isinya meminta konformasi apa yang akan windows lakukan ?
Bagi sebagian orang, fasilitas ini akan menguntungkan, tapi bagi sebagian yang lain akan merasa terganggu. Selain itu fasilitas pada windos ini dapat dimanfaatkan oleh virus untuk menjalankan dirinya ketika flash disk dimasukkan. Oleh karena itu alangkah baiknya jika fasilitas ini dimatikan saja. Caranya yaitu :

Klik Start menu - Run
Ketikkan Perintah Gpedit.msc.
Setting Seperti di bawah ini :
Computer Configuration / Administrative Templates / System / Turn Off Autoplay / Enabled – pilih all drives
User Configuration / Administrative Templates / System / Turn Off Autoplay / Enabled – pilih all drives

Mudah kan....!!!

Selengkapnya... “Cara Menghilangkan Autoplay”

cara untuk menampilkan file/folder yang terhidden oleh virus

Meski tulisan ini dah ribuan bahkan jutaan kali diupload, tapi g pa2, saya akan bahas sedikit bagaimana cara untuk menampilkan file atau folder-folder Anda hilang karena komputer terserang virus!

Perlu ditekankan bahwa file dan folder yang bisa dikembalikan menjadi normal adalah file atau folder yang “hanya” disembunyikan oleh virus. File dan folder yang benar-benar hilang atau terhapus tidak bisa dikembalikan lagi, kecuali menggunakan sistem restore.

Oke! kita mulai bagaimana menampilkan kembali file dan folder yang di-hidden oleh virus:

1. Buka Start >> Run lalu ketik CMD. Maka sebuah command prompt (atau DOS) akan muncul.

2. Pada keadaan awal, command prompt akan menuju lokasi C:\Document and Settings\[nama user komputer Anda]> .

3a. Arahkan lokasi command prompt ke drive/folder yang file-file nya terhidden karena virus.

3b. Misalnya korban virus kali ini adalah drive E, maka Anda tinggal ketik E: lalu tekan enter.

3c. Andai bagian drive E yang terserang hanya satu folder, maka setelah melakukan langkah 3b, ketik cd[spasi][dobel kutip buka][nama folder][dobel kutip tutup] dan tekan enter. Misalnya, nama folder tersebut adalah “Meyla”, maka tampilan command prompt akan menunjukkan lokasi E:\Meyla>.

4. Pada command prompt, ketik attrib -s -h *.* /s /d

5. Untuk beberapa saat, command prompt Anda tidak akan bereaksi. Artinya, komputer Anda sedang mengembalikan file/folder yang terhidden karena virus.

6. Bila command prompt sudah menunjukkan lokasi E:\Meyla> kembali, artinya file-file Anda yang terhidden akan kembali terlihat.

7. Sekarang coba cek di windows explorer. Apakah file/folder yang awalnya terhidden tersebut telah kembali.


sekian dulu semoga ada manfaatnya.

Selengkapnya... “cara untuk menampilkan file/folder yang terhidden oleh virus”

Komponen Utama Komputer

Komponen utama komputer merupakan bagian yang harus ada dalam sebuah sistem komputer, karena dalam sebuah sistem komputer jika satu saja dari komponen utama tersebut tidak ada, maka sistem komputer pun tidak akan berjalan atau tidak befungsi sebagaimana yang diharapkan
Komponen utama dalam sistem komputer ada tiga yaitu:

Hardware

Sofware

Brainware


Hardware
Hardware atau perangkat keras dalam sistem komputer merupakan komponen yang secara fisik dapat dilihat dan diraba yang membentuk suatu kesatuan sehingga dapat difungsikan.Perangkat tersebut antara lain adalah:
Keyboard

Mouse
CPU

Monitor

Printer


Software
Software atau perangkat lunak adalah suatu program yang berisi instruksi-instruksi (perintah) yang dimengerti oleh komputer. Perangkat komputer yang terdiri dari jutaan komponen elektronik tidak dapat melakukan kegiatan apapun tanpa adanya software. Dengan adanya software ini kita dapat meminta pada komputer untuk : mengetik suart/dokumen, menghitung, menggambar, megeluarkan suara dan lain sebagainya.
Software dapat dibedakan berdasarkan fungsinya antara lain yaitu:
Sistem Operasi
Aplikasi


Sistem Operasi
Software Sistem Operasi, berfungsi sebagai :
Interpreter yaitu: Menterjemahkan perintah dari software aplikasi kedalam perintah yang di mengerti oleh computer
Configurasi Hardware yaitu: Mengenal peralatan pendukung komputer (pheriperal)
Manajemen File yaitu: Pengolahan File (data dan program). Contoh sistem operasi: Windows, Linux, dll

Aplikasi
Software Aplikasi ini dikelompokan berdasarkan fungsi atau bidang pekerjaan yang dilakukan, Software aplikasi yang umum ada di pasaran antara lain :


Pengolah Kata (Word Processing) Contoh: Microsoft Word, Word Perfect, Open Office, dll
Pengolah Angka atau Data tabel (Spreadsheet) Contoh: Microsoft Excel, Lotus 123, Super Calc, dll
Pengolah Database Contoh: Microsoft Access, Fox Pro, dll
Membuat Slide Presentasi Contoh: Microsoft Power Print, Story Board, dll
Pengolah Gambar Contoh: Adobe Photoshop, ACD See dll
Bahasa Pemrograman Contoh: Pascal, Java, Visual Basic, dll
Game (Software Permainan) Contoh : PC Game
Dan lain sebagainya


Brainware
Brainware yaitu pemakai komputer atau orang yang mengoperasikan komputer (User), karena secanggih apapun komputer jika tidak ada orang mengopersikan (user) nya maka komputer tersebut tidak dapat digunakan.User atau pemakai komputer ada 3 tingkatan yaitu:

Sistem Analis
Programer
Operator


Interaksi antara Komponen
Dari ketiga komponen dalam sebuah sistem komputer yaitu Hard ware, Soft ware dan Brainware, satu dengan lainya saling berkaitan erat. Jika satu komponen saja tidak ada maka sistem komputer tidak dapat berjalan. Karena komputer hanya merupakan rangkaian komponen-komponen elektronik yang dapat berfungsi atau bekerja bila semua komponen utama-nya saling mendukung.

Selengkapnya... “Komponen Utama Komputer”

follow